Sabtu, 06 November 2021

Sahabat Rumah Belajar Tahun 2021

 


Alhamdulillah, segala puji bagi Allah, Rabb semesta alam. atas segala nikmat yang tiada henti. Shalawat dan salam ke pangkuan Nabi Muhammad ( Allahumma Shalli "ala Muhammad), semoga pembaca mendapatkan syaf'a'at Beliu kelak. AAmiin.

Suatu kebahagiaan karena diberi kesempatan dan kepercayaan untuk mengikuti PembaTIK level 4 ini, meskipun sebenarnya tidak berharap besar untuk bisa masuk 30 peserta perwakilan Aceh ke level 4, karena menyadari kelemahan dan kekurangan ketika mengikuti pembelajaran level sebelumnya yaitu level 3

Semoga kesempatan ini dapat menjadi motivasi dan semangat untuk terus belajar dan berbagi serta berkarya dengan berkolaborasi  bersama Sahabat Rumah Belajar Aceh



Materi :

PUBLIKASI KARYA TULIS DALAM PEMANFAATAN RUMAH BELAJAR

Pada modul ini akan diuraikan mengenai teknik penulisan artikel populer, ilmiah populer dan karya tulis ilmiah, serta strategi publikasi karya tulis.

Modul ini berisi 3 (tiga) kegiatan belajar dengan ruang lingkup materi antara lain:

  • Penulisan Artikel Populer dan Ilmiah Populer
  • Penulisan Karya Tulis Ilmiah
  • Media Publikasi Karya Tulis

STRATEGI BERBAGI MEMANFAATKAN MEDIA SOSIAL

Pada modul ini akan diuraikan bagaimana pemanfaatan media sosial untuk berbagi dan langka-langkah penerapan strategi berbagi dengan memanfaatkan Media Sosial. Pada modul ini akan diuraikan tentang strategi berbagi dengan memanfaatkan Media Sosial.

MEMBANGUN KOMUNIKASI DAN KOLABORASI DALAM PEMANFAATAN RUMAH BELAJAR

Membangun Komunikasi dan Kolaborasi dalam Pemanfaatan Rumah Belajar

Modul ini berisi 3 (tiga) kegiatan belajar dengan ruang lingkup materi antara lain, yaitu:

  • Komunikasi Efektif
  • Negosiasi dan Diplomasi
  • Strategi Berkolaborasi dalam Pemanfaatan Rumah Belajar Secara Tatap Muka/Langsung

E-PEMBELAJARAN KOLABORATIF DENGAN APLIKASI VICON

Pada modul ini diuraikan bagaimana pemanfaatan konferensi video untuk pembelajaran

Modul ini berisi 5 (lima) kegiatan belajar dengan ruang lingkup materi antara lain, yaitu:

  • Mengenal Konferensi Video untuk Pembelajaran
  • Menerapkan Konferensi Video dalam Pembelajaran
  • Praktik Vicon sebagai Admin/guru
  • Praktik Vicon sebagai Pengguna/Siswa
  • Implementasi pembelajaran dengan konferensi video

Salam Rumah Belajar

Belajar dimana saja kapan saja dan dengan siapa saja


"Anak-anak tumbuh sesuai kodratnya sendiri. Pendidik hanya dapat merawat dan menuntun tumbuhnya kodrat itu"

(KH Dewantraea)


3 komentar:

Modul 1. Refleksi Perkembangan Kompetensi Awal Peserta PKG PJOK

    Refleksi Perkembangan Kompetensi Awal Peserta PKG PJOK Oleh: Abi Wihan   Pertanyaan Reflektif Menurut pengalaman Ibu/Bapak sejau...